Ads
Food
Review
Aneka Kuliner Internasional di Senayan Jakarta
Jakarta adalah Kota
Metropolitan yang bisa dikatakan hampir semuanya ada di sana, termasuk kuliner-kuliner
dengan cita rasa Internasional. Anda tak perlu ke China untuk sekadar mencicipi masakan
khas Negara Tirai Bambu itu, atau terbang ke Jepang karena merindukan Sushi. Di
Senayan, dekat Hotel Fairmont Jakarta, Anda bisa menemukan restoran-restoran
yang menghidangkan aneka kuliner Internasional.
Bila Anda berkunjung ke Jakarta, mencari penginapan di Jakarta pun sangat mudah karena ada banyak hotel yang lokasinya dekat
dengan fasilitas umum.Terutama di Senayan, di mana Anda bisa berolahraga lari atau
main tenis di GOR Bung Karno dan main Golf di Senayan National Golf Club.
Jangan lupa cicipi juga aneka kuliner Internasional yang banyak bertebaran di
sekitar Senayan, di antaranya:
House of Yuen by Sun Tok Lok
Para penggemar masakan China harus mampir ke House of Yuen
by Sun Tok Lok, restoran yang berlokasi di Fairmont Jakarta, Lantai 3, Jalan
Asia Afrika No. 8 Senayan, Jakarta Selatan ini akan membuai lidah Anda dengan masakan
khas Kanton. Desain dan arsitektur bagian dalam restoran ini sangat elegan dan mewah,
karena memang ditujukan untuk tamu kelas atas.
Agaknya, restoran ini memang dikonsep untuk menjamu tamu
yang membawa keluarga atau rekan bisnis, karena setiap mejanya terdiri atas satu
meja panjang dengan banyak kursi yang empuk seperti sofa. Kursi-kursinya berwarna
biru dongker dan ada banyak pot-pot bunga dengan bunga krisan putih dan biru. Di
atas meja tergantung lampu keemasan, begitu juga hiasan di jendela dan dinding yang
berwarna keemasan.
Sumber foto: nowjakarta.co.id
|
Perjamuan eksklusif bisa Anda dapatkan di restoran yang
merupakan adik dari restoran Michelin-Starred Sun Tok Lok di Hong Kong, dengan
menu-menu andalan berupa masakan impor yang dibuat dari bahan langka, seperti sarang
burung wallet, Bebek Peking, abalone, dan lain-lain. Jadi jangan terkejut jika harga
makanannya mencapai jutaan rupiah.
Motion Blue Jakarta
Ingin makan di restoran sambil mendengarkan musik jazz? Mampirlah
ke Motion Blue Jakarta yang ada di Fairmont Jakarta, Lantai 3, Jalan Asia
Afrika No. 8.Di sini, Anda akan menikmati menu makanan yang mewah ala Perancis,
Jepang, dan Italia.Di dalam ruangan yang mewah berbentuk U, setiap mejanya ada enam
kursi.Diterangi oleh lampu kristal emas.
Bayangkan Anda menikmati menu pilihan yang disajikan dengan seni
tinggi seperti halnya teknik penyajian makanan-makanan Perancis, ditemani dengan
alunan musik Jazz. Anda bisa memilih entah itu Pizza khas Italia ataupun Sushi
khas Jepang, dilengkapi minuman dingin yang menyegarkan. Pastinya, restoran ini
memberikan sensasi menikmati hidangan tiga Negara dalam suasana berbeda.
Sapori Deli
Sekilas namanya seperti Restoran Padang, tetapi ini sesungguhnya
adalah Restoran Italia. Nuansa Italia langsung terasa saat Anda menjejakkan kaki
di dalam restoran ini. Dinding dihiasi bata merah dan ornamen kayu. Satu meja kecil
dari kayu dilingkari oleh empat kursi. Menu yang ditawarkan adalah Sandwich
Italia, Pasta, dan Pizza.
Sumber foto: myfunfoodiary.com
|
Konsepnya santai dan modern, sehingga cocok bagi Anda yang
ingin datang membawa keluarga maupun teman dan larut dalam perbincangan yang
akrab dan hidup. Restoran ini juga berlokasi di Fairmont Jakarta, Lantai 3.
Spectrum Dining & Restaurant
Terletak di Fairmont Jakarta, Spectrum menghadirkan konsep restoran
dengan dapur terbuka di mana Anda bisa melihat para koki bekerja meracik makanan.
Menu-menu yang dihidangkan adalah menu makanan dari berbagai negara, baik itu
Barat, Asia, maupun Indonesia.Bahkan ada juga menu masakan Arab dan India.
Desain restorannya sendiri berkonsep metallic, dengan kaca-kaca
besar yang memantulkan cahaya dari luar. Makanan disajikan secara prasmanan,
sehingga para tamu bisa memilih sendiri makanan yang sudah ada.
Senshu Japanese
Masakan Jepang termasuk jenis masakan yang memiliki banyak penggemar
di Indonesia. Di Fairmont Jakarta Lantai 2, Jalan Asia Afrika No. 8, Anda akan menemukan
restoran yang menyajikan masakan khas Jepang, yaitu Senshu Japanese. Di
antaranya Teppanyaki yang dimasak oleh Koki Tatsuya Sakamoto yang sudah lebih dari
sepuluh tahun berpengalaman di Jakarta.
Di Senshu Japanese, Anda akan menemukan hidangan khas Jepang
yang disajikan dengan seni tinggi seperti di Restoran Perancis. Bahan-bahan pembuatannya
diimpor dari Jepang dalam kondisi segar, baik itu hewan laut, sayuran, daging sapi,
dan lain-lain. Teknik penyajiannya dimulai dari hidangan pembuka, hidangan utama,
lalu penutup.
Sumber foto: gastronomy-aficionado.com |
belum pernah kesana samsek okie hahahaha
BalasHapusHahahaha :D
Hapuswah sekalinya update langsung review :D
BalasHapusIya dong kakak :p
Hapusjadi inget masa kecil tinggal ga jauh dari kawasan senayan, jadi pengen kesana lagi
BalasHapusWaahh, pasti seruuuuu :3
Hapusinstagramable semua ya. Haha jadi pengen berkunjung.
BalasHapusHahaha iyaaa, yuk!!! :D
HapusWah pasti enak nih.. tapi harganya bersahabat gak ya mas..? hehe..
BalasHapusNah, tentang masalah harga setiap orang bisa beda-beda cara menyikapinya. Tetapi kalau namanya "Es Teh" diganti dengan "Ice Tea" sudah beda banget harganya. hahaha
Hapus